Swipe up untuk membaca artikel

Dampingi Vaksinasi, Babinsa Himbau Warga Terapkan Protkes




Wonogiri – Rabu(24/3), Proses vaksinasi Covid-19 pelayanan public khususnya di wilayah Kecamatan Karangtengah sudah mulai dilaksanakan. Demi kelancaran kegiatan, anggota Koramil 23/Karangtengah melaksanakan pendampingan.

Pelaksanaan vaksin yang dilaksanakan di Puskesmas Karangtengah tersebut diberikan kepada 30 penerima vaksin. Turut mendampingi kegiatan tersebut, Puskesmas Karangtengah dr. Agus Budi, Kasi Kesra Kec. Karangtengah Bambang dan Babinsa Koramil 23/Karangtengah Serma Slamet


Selama melaksanakan pendampingan, Babinsa selalu menghimbau kepada penerima vaksin agar selalu menerapkan protocol kesehatan.

Danramil 23/Karangtengah Lettu Inf Cris Budiriyanto menyampaikan, Sesuai petunjuk Komando Atas, Koramil 23/Karangtengah selalu aktif mendampingi dalam pemberian vaksin, baik bagi pelayanan public maupun nantinya bagi warga masyarakat, (Pendim 0728/Wng).
berita Covid 19 polri tni