Swipe up untuk membaca artikel

Kodim sragen - Suara merdu satgas TMMD Reg 108 panggil warga Baleharjo beribadah

Kodim sragen - Suara merdu satgas TMMD Reg 108 panggil warga Baleharjo beribadah
Add caption


Sebagai Prajurit TNI harus profesional, berdedikasi tinggi dalam tugas, santun dan ramah kepada masyarakat, garang dimedan tempur serta mempunyai budi pekerti dan akhlak yang luhur, itu yang selalu di emban prajurit TNI saat TMMD Reguler ke-108 Kodim 0725/Sragen di Desa Baleharjo,Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sragen.


Hal tersebut diterapkan oleh Serda Muhammad Chaerudin, Anggota Yonif Raider 408/Suhbrastha  yang tergabung dalam Satgas TMMD reguler Ke - 108 Sragen, di Masjid Almustaqim desa Baleharjo yang lokasi sasaran TMMD tersebut,Sabtu kemaren (11/07/2020).


Seorang prajurit  yang mempunyai budi pekerti dan akhlak yang luhur, dengan mengumandangkan Adzan untuk memanggil warga dan Satgas lainnya menunaikan Salat Ashar berjamaah, Saat waktu subuh pun suaranya nyaring terdengar membangunkan warga tunaikan kewajiban umat Islam.


"Selain kita sebagai prajurit yang tegas, namun kita juga harus membangun rohani dengan meningkatkan keimanan kita." Ujar Chaerudin.


Chaerudin di kalangan rekan-rekannya memang terkenal dengan suara Adzannya yang sangat merdu dan membuat merinding orang yang mendengarkannya.


Kini suaranya sudah mulai akrab di telinga masyarakat Baleharjo, sehingga di desa tersebut namanya sudah tidak asing lagi. Selain suara adzannya yang bikin merinding, dirinya juga pintar membaca Al Qur'an.


Kini Serda Mohammad Chaerudin menjadi panutan didesa tersebut, suara merdunya diharapkan dapat menggugah warga untuk datang ke Masjid, untuk menunaikan ibadah.(RED)


berita tni