Swipe up untuk membaca artikel

WUJUDKAN KEBERSAMAAN BABINSA GUNUNG TERJUN KESAWAH

BOYOLALI. Babinsa Gunung Koramil 12/Simo Kodim 0724/Boyolali Sertu Tukimin melaksanakan upaya khusus menyiapkan lahan pertanian, lahan milik Bapak Slamet (59), Dukuh Pulung, Desa Gunung, Kec. Simo, Kabupaten Boyolali dengan cara membajak sawah dengan menggunakan traktor, Selasa (21/01).

Pendampingan yang dilakukan salah satu Babinsa jajaran Kodim 0724/Boyolali ini merupakan wujud kebersamaan antara TNI dengan Rakyat di mana dalam rangka membantu program pemerintah dalam mengawal Swasembada Pangan.

Dengan turun ke sawah bersama sama dengan petani membajak sawah sedikit banyaknya dapat membantu meringankan beban para petani di wilayah binaan Babinsa masing masing.

Tidak hanya itu para Babinsa Jajaran Kodim 0724/Boyolali tidak bosan-bosannya memberikan dukungan serta semangat kepada petani sehingga pelaksanaan pengolahan lahan terselesaikan dan cepat di tanami sehingga kebutuhan pangan dapat terpenuhi demi mendukung ketahanan pangan nasional.

Babinsa Koramil 12/Simo Kodim 0724/Boyolali Sertu Tukimin mengatakan bahwa upaya khusus yang dilakukan ini semata-mata ikhlas untuk membantu para petani daerah binaan yang ada diwilayah teritorialnya dalam rangka mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh pemerintah.  

"Keterlibatan Babinsa dalam hal ini merupakan panggilan hati saya selaku Babinsa Gunung ini untuk terjun langsung ke sawah, karena Hakekatnya, Kami selaku aparat teritorial yang berasal dari rakyat, yang berjuang untuk rakyat. Rakyat merupakan ibu kandung kami. Maka dengan itu kami ikhlas melakukan pekerjaan apapun diberbagai kegiatan. Keikhlasan inilah, insyaallah membuat pekerjaan seberat apapun menjadi ringan. Ujar Babinsa.

Dengan adanya pendamping Upsus, penyiapan lahan kepada kelompok tani diharapkan dapat mempercepat musim tanam agar hasil panen menjadi lebih maksimal. (Penerangan Kodim 0724/Boyolali).

 

 

berita tni