Swipe up untuk membaca artikel

Wujudkan Sinergitas Tni Rakyat Babinsa Koramil 23/Ceper Bantu Warga Rehab Rumah

Klaten, Guna mewujudkan dan menciptakan kemanunggalan sinergitas TNI dengan Rakyat, maka Babinsa Koramil 23/Ceper , Kodim 0723/Klaten Koptu Suparman membantu warganya merehab rumah yakni menurunkan genteng milik bp Rohmad harto endang salah satu warga di Dukuh Krobyongan Rt01/03 Desa Kurung. Minggu ( 07/07)
Koptu Suparman mengatakan sebagai TNI memang harus menjaga hubungan harmonis dengan masyarakat karena TNI dalam hal ini Babinsa adalah milik rakyat untuk rakyat dan dari rakyat. NKRI kuat bersama Rakyat dan Negara dikatakan hebat jika rakyat dan TNI kuat, bersatu untuk kedaulatan NKRI.
Kehadiran dan kebersamaan antara Babinsa dan masyarakat di wilayah ini sangat diharapkan oleh pimpinan kami, sehingga kehadiran kami sebagai Babinsa di tengah masyarakat dengan harapan dapat memberikan rasa tentram dan nyaman serta bisa mengatasi kesulitan rakyat di wilayahnya.
Sementara Danramil 23/Ceper Kapten Inf Dwi Haryono mengungkapkan Babinsa itu harus berbaur dengan masyarakat di Desa binaannya yang bertujuan membantu kegiatan warganya baik di bidang pertahanan, keamanan, pendidikan, pertanian, perdagangan dan lain-lainnya yang menjadi kesulitan warga.
Babinsa ini memang dituntut supaya bisa mengatasi masalah yang terjadi di wilayah binaannya. Oleh karena itu para Babinsa sudah dibekali kemampuan dan ketrampikan dari komando atas pastinya tentang berbagai macam hal seperti halnya membantu memasang genteng rumah dan masih banyak hal yang ada dalam lingkup desa. Sedangkan Rohmad harto endang selaku pemilik rumah mengucapkan banyak terima kasih kepada Babinsa dan tetangga yang telah peduli dan membantu memasang genteng rumahnya.
Kami sangat bersyukur terhadap kiprah bapak Babinsa yang turun langsung membaur dengan warga apalagi tidak segan-segan membantu memperbaiki atap rumah ini.
Danramil 23/Ceper menambahkan dengan membaurnya Babinsa dalam membantu memasang genteng rumah di wilayahnya mempunyai tujuan agar mereka bisa lebih dekat kepada masyarakat serta guna menjaga hubungan dan memelihara komsos yang sudah terjalin baik.
Semua itu demi menjaga sinergitas dan manunggal TNI bersama masyarakat benar-benar terwujud dsn nyata adanya.Dilan/Ym
berita tni