Swipe up untuk membaca artikel

Danramil Wedi Rakord Perpanjangan PPKM

Danramil Wedi Rakord Perpanjangan PPKM



 

Klaten - Danramil 07/Wedi Kapten Inf Sujita menghadiri rapat koordinasi dalam rangka perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di wilayah Kecamatan wedi bersama unsur Forkopimcam, bertempat di Aula Kecamatan Wedi Kabupaten Klaten, Selasa (26/01/2021).

 

Kegiatan dihadiri oleh  Danramil 07/Wedi Kapten Inf Sujita dan Babinsa Kalitengah, Kapolsek Wedi AKP Mujiana, Perwakilan lurah se kec wedi Sunarno, KUA Wedi Muhtawari, Korwil wedi Agus Daviyanta, Kasi trantib kec wedi Untung dan Lurah pasar wedi diwakili Anwar.

Danramil Wedi Rakord Perpanjangan PPKM 

Menindaklanjuti Surat Edaran Bupati Klaten Nomor : 360 / 067 Tahun 2021 tentang Perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) untuk Pengendalian dan pengawasan  Penyebaran Covid-19.

 

Danramil 07/Wedi Kapten Inf Sujita mengatakan bahwa TNI Khususnya Koramil Wedi Kodim 0723/Klaten sebagai aparat satuan teritorial ikut serta untuk mendukung penuh dan mensukseskan program yang telah dicanangkan oleh pemerintah Kabupaten Klaten.

 

" Untuk muspika yang berada di wilayah Wedi untuk bijak, arif dan mendukung serta mentaati peraturan pemerintah dari SE Bupati Klaten dimulainya PPKM pertama tanggal 11 s/d 25 Januari 2021 dan akan di perpanjang sampai dengan tanggal 8 Februari 2021, " pungkas Danramil

 

Kasi Trantib Kec Wedi dalam kesempatannya menyampaikan Surat Edaran yang baru sudah di sampaikan kepada Desa desa sekecamatan Wedi dan Kasus Covid 19 di wilayah Kecamatan Wedi sampai saat ini masih meningkat untuk itu kita semua agar selalu disiplin mematuhi protokol kesehatan.

 

Perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) ini mari kita terapkan dan patuhi bersama sehingga penyebaran Covid-19 di Kabupaten Klaten khususnya di Kecamatan Wedi akan cepat tuntas dan masyarakat dapat beraktivitas seperti sedia kala. (Red)

berita Covid 19 polri tni