Swipe up untuk membaca artikel

Serma Gendro Pimpin Anggota Koramil 18/Girimarto Bantu Petani Basmi Hama Padi



Wonogiri - Hama menjadi musuh utama para petani, dan ada beragam hama yang bisa dijumpai sehingga bisa menurunkan produksifitas pertanian, untuk itu diperlukan penanganan khusus dalam membasmi hama-hama tersebut.

Seperti yang dilakukan oleh Anggota Koramil 18/Girimarto yang turut serta dalam membasmi hama yakni hama penggerek padi dan tikus di lahan pertanian milik kelompok tani Sidoluhur VII lingkungan Ngampelagung, Kelurahan Gemawang dan Dusun Samaran, Desa Selorejo kecamatan Girimarto, Kamis (16/7).

Hadir dalam kegiatan pengasapan dan penyemprotan antara lain, Kepala laboratorium ketahanan pangan perkebunan Surakarta Dwi Susilarto, Ketua penyuluh  PPL Yuli, PPL Kelurahan Gemawang Suwarno dan Surni, Kepala Kelurahan Sarto, Kades Selorejo Kastono, Penyuluh tani Desa Selorejo Utami, Anggota Koramil 18/Girimarto dipimpin Serma Gendro beserta rekan Babinsa, Perwakilan Kelompok Tani Sidoluhur VII dan masyarakat tani.


Serma Gendro menjelaskan, kegiatan yang dilakukan berupa pengasapan lubang tikus dan penyemprotan hama penggerek padi yang menyerang hama tanaman padi di kelompok tani Sidoluhur VII.

Serma Gendro berharap dengan adanya penyemprotan hama pengerat tanaman serta pengasapan terhadap tikus hasil produksi pertanian bisa meningkat dan hama-hama tersebut tidak menyebar ke persawahan/tempat lain, (Pendim0728/Wng).
berita tni