Swipe up untuk membaca artikel

Sragen - Upacara Bendera Sebagai Sarana Memupuk Patriotisme

Upacara Bendera Sebagai Sarana Memupuk Patriotisme
Add caption


Kodim 0725/Sragen menggelar Upacara Bendera yang secara rutinitas dilaksanakan setiap hari Senin untuk mewujudkan rasa hormat kepada Bendera merah putih serta rasa cinta kepada Bangsa dan Negara, di Lapangan Upacara Makodim, Senin (25/11/2019).


Upacara Pengibaran Bendera memiliki makna penting, sebagai upaya untuk mengingatkan Prajurit TNI dan ASN Kodim 0725/Sragen tentang perjuangan para pendahulu serta memupuk jiwa kejuangan, patriotisme, nasionalisme dan solidaritas prajurit serta mengenang jasa para Pahlawan.


Disamping juga untuk memantapkan kualitas pengabdian kepada Bangsa dan Negara, juga sebagai sarana komunikasi unsur pimpinan untuk menyampaikan kebijakan dan petunjuk serta arahan, guna menyongsong tugas-tugas ke depan yang semakin kompleks dan dinamis.


Semangat yang sudah ditunjukkan selama ini agar tetap dijaga dan lebih ditingkatkan lagi, sebagai upaya kita untuk senantiasa berbuat yang terbaik bagi Bangsa dan Negara Republik Indonesia tercinta. (Red)




berita tni