Kedekatan Babinsa Sebagai Motor Pengerak Upsus Dengan Perangkat Desa Dan Gapoktan
Kedekatan Babinsa Sebagai Motor Pengerak Upsus Dengan Perangkat Desa Dan Gapoktan
![]() |
Kedekatan Babinsa Sebagai Motor Pengerak Upsus Dengan Perangkat Desa Dan Gapoktan |
Babinsa Karangan Kec Karanganom Klaten Serka Soimun menghadiri Syukuran Sedekah Bumi yang tergabung dalam Poktan Rukun Tani 2 di bangsal Tani Dk Mutihan, Ds Karangan, Kecamatan Karanganom Kabupaten Klaten.
![]() |
Kedekatan Babinsa Sebagai Motor Pengerak Upsus Dengan Perangkat Desa Dan Gapoktan |
Selaku Ketua Kelompok Tani Sriyanto menyampaikan acara syukuran merupakan tradisi yang dilakukan Poktan Rukun Tani 2 sebagai wujud rasa syukur kepada Allah SWT atas hasil panen yang sangat baik pada musim tanam kali ini dan sebagai sarana silaturahmi antar anggota Poktan Rukun Tani 2 diharapkan segala kekurangan/permasalahan dapat dipecahkan.
Kedekatan Babinsa Sebagai Motor Pengerak Upsus Dengan Perangkat Desa Dan Gapoktan
Sementara itu Gunarto Kades Karangan mengharap agar Poktan Rukun Tani 2 meningkatkan Kerukunan dan kekompakan serta kegotong royongan. Kedepannya akan dilibatkan Karang taruna dalam kegiatan pertanian sehingga diharapkan menjadi generasi penerus.
Pembersihan dan normalisasi saluran irigasi tetap dilakukan secara rutin 1 bulan sekali, dan Pertemuan rutin dilaksanakan tiap 35 hari sekali pada Rabu Kliwon, imbuhnya.
![]() |
Kedekatan Babinsa Sebagai Motor Pengerak Upsus Dengan Perangkat Desa Dan Gapoktan |
Pertemuan tersebut dihadiri oleh Kades Karangan Gunarto, Babinsa Karangan Serka Soimun, Tim Balai penyuluhan pertanian kec Karanganom Sholikah, PPL Ds. Karangan Helga, Ketua Poktan Sriyanto, berserta Pengurus dan anggota Poktan. (*)